Pedangdut Saipul Jamil kembali bikin heboh dunia maya. Baru-baru ini Saipul Jamil umumkan telah mengganti nama, mantan suami Dewi Perssik ini bahkan menggelar syukuran. Penasaran? Simak potretnya berikut ini!
Saipul Jamil sudah bertahun-tahun berkarya di industri dangdut dan akrab disapa Bang Ipul. Ternyata memilih untuk mengganti namanya, penasaran dengan alasannya? Jangan skip sampai akhir.
Keputusan mengganti nama tersebut sudah ia pikirkan dengan baik. Bahkan Saipul Jamil mengumumkan keputusannya tersebut di Instagram pribadinya belum lama ini.
Alasannya bikin kamu kaget, Saipul Jamil merasa nama lamanya tersebut tidak membawa keberuntungan. Kini ia ingin dikenal dengan nama King Saipul Jamil, bisa saingan sama King Nassar dong?
"Alhamdulillah kemarin pada 29 Juni saya mematenkan nama baru saya, yaitu di depannya ditambah 'King'. Jadi King Saipul Jamil. Harapannya ini membawa keberuntungan. Karena setelah saya revisi, nama Saipul Jamil baik, tapi kurang beruntung sedikit," sambungnya.
Keputusan ganti nama itu telah dilakukan sejak tanggal 29 Juni 2023, yang bertepatan dengan perayaan Idul Adha. King Saipul juga sudah menggelar syukuran kecil bersama teman-teman.
Saipul Jamil merubah namanya lewat jalur hukum yang resmi di pengadilan. Hal ini ia lakukan agar mendapat perlindungan hukum, jadi paten.
Saipul Jamil bahkan telah memiliki akun Instagram baru yang dinamai @kingsaipuljamil dan sampa saat ini followers-nya terus bertambah. KLovers jangan lupa follow akun IG baru King Ipul, ya.
Semoga dengan nama baru ini, King Ipul makin bersinar dalam kariernya dan selalu membawa keberuntungan. King Nassar dan King Ipul kalau kolaborasi seru juga kali, ya!