Irish Bella kini jadi orang tua tunggal sementara bagi kedua buah hatinya. Hal ini karena Ammar Zoni terlibat kasus narkotika yang membuatnya harus mendekam di jeruji besi. Di Instagram-nya, Ibel sering mengunggah kegiatannya. Saah satunya adalah yang baru-baru ini terlihat. Ibel bersama baby Air dan Ara tampak sedang melakukan pemotretan. Nah, seperti apa ya fotonya? Intip yuk!
Ini nih potret terbaru Irish Bella yang sedang pemotretan bareng kedua anaknya.
Irish Bella, baby Air, dan baby Ara tampil kompak dengan busana berwarna biru.
irish Bella terlihat tampil begitu cantik dan anggun dengan dress biru.
Namun, yang jadi sorotan netizen adalah potret kedua anaknya yang tampak menuruti arahan fotografer.
Ibu dan anak ini sama-sama tampil totalitas hingga vibes-nya jadi seru dan menyenangkan.
Sementara itu, Irish Bella yang saat ini jadi orang tua tunggal karena Ammar Zoni masuk penjara, tetap terlihat tegar.
Ia berusaha sekuat tenaga tetap berjuang menghidupi kedua buah hatinya tersebut.