Bukan hanya keluarga dari Raffi Ahmad saja yang kerap disorot kamera, pihak Nagita Slavina atau biasa disapa Gigi pun demikian. Tak terkecuali adik Gigi yakni Marsha Tengker yang akrab dipanggil Caca Tengker.
Di tengah berbagai pemberitaan miring mengenai rumah tangga artis yang berantakan karena selingkuh, pernyataan Caca muncul di akun-akun gosip Instagram. Dalam video ini, Caca berikan pesan adem singgung cintai diri sendiri.
Menurut Caca, mencintai diri sendiri sangatlah perlu. Sehingga ketika nantinya akan ada pasangan yang datang rasa cintanya sekedar buat pemanis semata lantaran cinta ke diri sendiri sudah teramat besar.
"Cintai diri sendiri sebelum mencintai orang lain. Karena ketika kamu sudah merasa cukup sama rasa cinta yang kamu berikan ke diri kamu kemungkinan besar cinta dari orang lain ini uma penambah aja rasa bahagia. Ibaratnya cuma nambahin gulanya, manis-manis aja gitu tapi kebahagiaannya udah di diri kamu," ujar Marsha Tengker.
"Jadi kamu tidak bergantung sama orang lain, apalagi sama laki-laki ini yang sebenarnya menyakiti kamu. Tapi mungkin saat ini sulit melihat seperti itu kalau ketika kita lagi ada di pola kekerasan ini, gitu. Jadi tetep yang utamanya agar nggak kembali lagi ke pola yang sama, coba sayangi diri sendiri, penuhi kebutuhan diri, penuhi kebutuhan untuk merasa dicintai oleh diri sendiri," sambungnya lagi.
Ungkapan Caca tersebut tak lama kemudian langsung ramai menuai beragam komentar netter. Banyak dari mereka yang setuju dengan ucapan Caca seraya akui ngena banget bak relate dengan kehidupan nyata.
"Setuju. In my opinion : cinta Allah dan Rasulullah Nabi Muhammad SAW. Kedua love your self. Yang seterusny cintai secukupny untuk orang tua , anak pasangan karena mereka semua titipan Allah. Yang sewaktu2 bs diambil kembali yang Maha Kuasa," komen seorang netter. "Bener serius kalo kita mencintai diri sendiri, kita akan membentuk pola untuk tidak terlalu butuh orang lain.... merasa ketergantungan itu yg buat susah ninggalin toxic relationship," seloroh lainnya. "Bener bgt sih ngena ini ucapannya karenaaaa tidak ada yg lebih peduli selain diri sendiri," tambah netter yang lain lagi.