Skip to main content
6 Momen Pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Penuh Rasa Haru Bahagia

6 Momen Pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Penuh Rasa Haru Bahagia

Jessica Mila dan Yakup Hasibuan telah melangsungkan pemberkatan pernikahan pada 5 Mei 2023 di Gereja HKPB Rawamangun, Jakarta pada pukul 10.45 WIB. Pernikahan Mila dan Yakup Hasibuan disiarkan langsung di kanal YouTube Jessica Mila.

Kebahagiaan yang dirasakan oleh Mila dan Yakup juga dirasakan oleh sahabat dan netizen yang menyaksikan pernikahan keduanya. Pernikahan bintang film Mata Batin itu dihadiri oleh sederet sahabat tercintanya yang juga bertugas sebagai bridesmaid, seperti Enzy Storia dan Febby Rastanty.

Dari sebelum pernikahan digelar, Jessica Mila sudah bagikan momen persiapan di Story Instagram. Pakai gaun panjang berwarna putih lengkap dengan veilnya, artis kelahiran 3 Agustus 1990 itu semakin pancarkan pesona di hari bahagianya.

Acara pemberkatan pernikahan pasangan yang diketahui terpaut usia 3 tahun ini berlangsung khidmat. Saat mengucap janji suci, keduanya tampak tegang dan tak kuasa menahan haru.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan, Jumat (5/5/2023).

1. Beberapa jam sebelum pernikahan, lewat story Instagramnya, Jessica Mila bagikan momen saat Yakup Hasibuan menghampirinya.


2. Tampil selaras dengan busana warna putih, ini adalah momen keduanya bergandengan saat memasuki altar pernikahan diiringi bridesmaid dan keluarganya.


3. Detik-detik jelang ucap janji suci, wajah Yakup Hasibuan dan Jessica Mila tampak tegang. Perasaannya campur aduk, namun Jessica Mila tetap pamer senyuman manisnya.


4. Meski tegang, pasangan yang lamaran pada Agustus 2022 ini lantang ketika ungkap bersedia saling mendampingi dalam suka dan duka.


5. Resmi jadi suami istri, momen saat Yakup dan Mila sungkeman kepada orangtua ini bikin haru, bahkan terlihat Jessica Mila beberapa kali mengusap air matanya.


6. Pemberkatan, sungkeman, dan rentetan acara lainnya sudah dilaksanakan, kemudian dilanjutkan dengan foto bersama sahabat dan keluarga.