Skip to main content
6 Momen Jessica Mila Jalani Prosesi Jelang Menikah, Pemberian Marga dan Tunangan

6 Momen Jessica Mila Jalani Prosesi Jelang Menikah, Pemberian Marga dan Tunangan

Aktris Jessica Mila dan sang kekasih, Yakup Hasibuan akan segera menikah. Berbagai persiapan pun telah dilakukan oleh pemain sinetron Ganteng Ganteng Serigala tersebut. Beberapa waktu lalu ia telah melakukan foto prewedding.

Tak hanya itu, Jessica Mila juga mendapat kejutan bridal shower dari para sahabatnya. Kemudian, belum lama ini Jessica Mila melangsungkan peneguhan sidi sebelum menikah. Hal ini adalah peneguhan bagi pemeluk agama Kristen Protestan dan dilakukan di Gereja.

Baru-baru ini, wanita 30 tahun itu juga melakukan berbagai rangkaian prosesi adat batak jelang pernikahan. Di antaranya pemberian marga, hingga tunangan yang dalam adat Batak disebut Martumpol. Ibunda Jessica Milla, Magdalena Jane Baker pun begitu bahagia melihat sang anak, tak lama lagi akan melangkah ke pelaminan.

Momen bahagia ini berlangsung khidmat di Gereja HKBP Rawamangun, Jakarta Timur. Dari unggahan Jessica Mila, tampak kebahagiaan bertambah dengan kehadiran keluarga besar dan sahabat terdekatnya. Berikut 6 potret Jessica Mila jalani prosesi jelang menikah, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (1/5/2023).

1. Sebelum resmi menjadi pasangan suami-istri, Jessica Mila dan Yakub Hasibuan menjalani serangkaian prosesi jelang pernikahan. Salah satunya, pemberian marga atau Mangain.


2. Prosesi ini dilakukan dengan cara mengangkat seseorang yang bukan dari keturunan Batak menjadi keturunan sah dan berkah menyandang marga Batak. Jessica Mila pun mendapat marga Boru Damanik.


3. Usai menjalankan prosesi pemberian marga, keduanya kemudian melanjutkan dengan pertunangan atau dalam adat Batak disebut Martumpol.


4. Digelar di gereja HKBP Rawamangun, Jakarta Timur, prosesi ini berlangsung khidmat. Diketahui, keduanya akan menikah pada 5 Mei 2023.


5. Biasa tampil kasual, potret pemain film Imperfect dalam balutan adat Batak ini menuai pujian.


6. Kebahagiaan semakin bertambah dengan kehadiran keluarga besar. Tampak, keluarga serasi dalam balutan adat Batak nuansa pink.