Skip to main content
NAKSIR Bule, Pria Indonesia Minder Bicara Bahasa Inggris, Modal Google Translate Nikah, Istri Mualaf

NAKSIR Bule, Pria Indonesia Minder Bicara Bahasa Inggris, Modal Google Translate Nikah, Istri Mualaf

NAKSIR Bule, Pria Indonesia Minder Bicara Bahasa Inggris, Modal Google Translate Nikah, Istri Mualaf

Pernikahan beda negara kembali mencuri perhatian, kali ini ada pria asal Indonesia, Rihan Valuzi yang menikahi bule Inggris bernama Annie.

Tak hanya menikahi pria Indonesia, Annie juga memutuskan menjadi mualaf bahkan memakai hijab.

Kisah cinta mereka sempat mengalami kendala bahasa, lantas bagaimana cara keduanya bertahan?

Pria Indonesia bernama Rihan Valuzi menikah dengan wanita Inggris bernama Annie.

Rihan dan Annie pertama bertemu di tahun 2015 dan langsung jatuh cinta pada pandangan pertama.

Hal itu diungkapkan Rihan dan Annie di Youtube Channel Vigus Gitano yang rilis pada Juli lalu.

Keduanya bertemu karena peran dari sepupu Rihan yang pernah tinggal di Inggris.

Sang sepupu suatu hari akan pulang ke Indonesia dan bertanya apa ada temannya yang mau ikut.

Annie pun menyatakan ingin ikut dan akhirnya terbang ke Indonesia.

Halaman Selanjutnya

Dirinya kemudian dikenalkan pada Rihan yang saat itu sedang mencari istri.

"Saat itu saya lagi single, jomblo, dan emang lagi mencari-cari pada saat itu,

Udah capek pacaran dan ingin mencari yang serius,

Dan coba untuk ngedeketin Annie, cuma saat itu saya belum bisa bahasa Inggris, 0 persen bahasa Inggris,

Ini agak susah komunikasi sampai saat itu tuh pake Google Translate,

Jadi saya ketik di handphone, saya kasih ke Annie, dia baca", cerita Rihan.

"Waktu disini kamu engga ngomong sama aku sama sekali", timpal Annie.

"Mau negur tapi gatau bahasanya jadi malu, padahal dalam hati pengen kenal", kata Rihan.

Setelah dekat, tak butuh waktu lama bagi Rihan dan Annie untuk menikah.

Karena Rihan sejak awal ingin mencari istri, bukan pacar, Rihan segera melamar Annie di Inggris.

Annie kemudian menjadi mualaf dan mengucapkan syahadat di depan Rihan saat di Inggris.

Annie resmi memeluk agama Islam di Indonesia setelah mempelajarinya.

Setelah menikah, Annie mulai tertarik untuk menggunakan hijab karena malu saat ke Masjid tak memakai hijab.

Saat mertuanya pergi Umroh, dirinya kemudian bilang ke suaminya ingin memakai hijab.

Rihan pun kaget dan bertanya pada Annie apakah dirinya yakin.

Annie menjawab yakin dan tak lama memakai hijab sampai sekarang.

Untungnya, keluarga Annie di Inggris cukup open minded dan tak mempermasalahkan Annie menikah dengan pria Indonesia dan masuk Islam.

Bahkan Ibu Annie juga sempat datang ke Indonesia menghabiskan waktu bersama Rihan dan Annie.

Kini, pasangan ini telah dikaruniai anak pertama dan memilih tinggal di Indonesia.

Alasan Rihan lebih memilih tinggal di Indonesia daripada Inggris karena di Inggris mereka kesulitan setiap akan sholat di tempat umum.

Indonesia lebih mudah bagi mereka untuk menunaikan ibadah dan membesarkan anak.

Kisah Lain, Penjual Ikan di Rembang Nikahi Bule Rusia, Kenal dari FB

Inilah kisah cinta penjual ikan yang menikahi bule cantik asal Rusia.

Penjual ikan asal Rembang, Jawa Tengah bernama Anjar Hari Riswanto ini viral di media sosial.

Anjar Hari Riswanto menikahi bule Rusia bernama Zukofa Veronica.

Potret pernikahan keduanya pun viral di media sosial.

Diketahui Anjar Hari Riswanto, sehari-hari bekerja sebagai penjual ikan di Jawa Tengah.

Sementara sang istri, Zukofa Veronica adalah bule cantik dari Rusia.

Kisah penjual ikan nikahi bule Rusia ini pun disorot.

Anjar ternyata mengenal Zukofa Veronica melalui Facebook.

Zukofa Veronica sendiri merupakan warga negara Moskow, Rusia.

Mereka berkenalan sejak tahun 2016.

Lalu keduanya pacaran hingga akhirnya naik ke pelaminan.

Zukofa Veronica berusia 27 tahun, datang pertama kali ke Indonesia tahun 2020.

Pada Minggu 24 Juli 2022, keduanya resmi menjadi suami istri.

Anjar berusia 35 tahun pekerjaan sehari-hari bekerja di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Tasikagung, Rembang, Jawa Tengah.

Meski keduanya menjalani hubungan jarak jauh sebelum menikah, tapi mereka berhasil mempertahankan cinta.

Melalui akun Instagram Anjar @anjarhari, ia mengunggah momen kebersamaannya dengan Zukofa Veronica.

Keduanya bahkan sempat jalan-jalan mengunjungi Turki.

Berikut foto-foto Anjar bersama Zukofa Veronica:

1. Ke Turki

Anjar dan Zukofa Veronica rupanya sudah jalan-jalan keliling dunia, Turki salah satunya.

Dalam foto-foto yang ia unggah, Anjar menikmati keindahan Turki bersama Zukofa.

2. Bertemu di Istanbul

Jarak Anjar dan Zukofa Veronica yakni di Indonesia dan Rusia membuat keduanya jauh tak bisa saling bertemu.

Mereka lantas menyempatkan untuk bertemu di Turki.

3. Anjar ke Moskow

Anjar ingin membuktikan cintanya ke Zukofa Veronica.

Meski jarak yang jauh, anjar rela terbang ke Moskow untuk menemui pujaan hatinya.

4. Foto pernikahan

Zukofa terlihat begitu cantik mengenakan kebaya warna hijau mint dengan tatanan rambut khas siger Sunda.

5. Menikmati alam

Zukofa Veronica tampak menikmati keindahan alam di Indonesia.

Anjar mengajak Zukofa Veronica untuk berjalan-jalan menikmati pegunungan.

6. Sederhana

Pernikahan Anjar dan Zukofa Veronica digelar sederhana.

Saat ijab qabul, Anjar mengenakan setelah jas hitam.

Sementara Zukofa Veronica mengenakan kebaya warna abu-abu

Halaman Awal