Skip to main content
Baim Paula Disebut Ngeprank Bonge Soal Duit 500 Juta, Antar Uang Dua Koper Hanya Demi Konten?

Baim Paula Disebut Ngeprank Bonge Soal Duit 500 Juta, Antar Uang Dua Koper Hanya Demi Konten?

Baim Wong dan Paula Verhoeven kini disebut ngeprank Bonge soal duit 500 juta dan bahkan diduga antarkan uang dua koper hanya demi konten semata.

Diketahui jika beberapa waktu lalu sosok Paula Verhoeven bertemu dengan Bonge selaku remaja yang jadi salah satu ikon Citayam Fashion Week dan memberikan uang sebanyak dua koper dengan nominal sebesar Rp 500 juta.

Akan tetapi, kini Paula Verhoeven dan Baim Wong diduga antarkan uang dua koper hanya demi konten semata dan disebut ngeprank Bonge soal duit 500 juta tersebut.

Saat itu Paula mengantarkan uang sebanyak 500 juta ke kediaman Bonge di kawasan Bogor, Jawa Barat.

Pada awalnya banyak yang menduga jika pasangan Paula dan Baim memberikan uang sebanyak itu khusus kepada Bonge.

Akan tetapi kenyataannya Bonge tak menerima uang tersebut sepeserpun.

Salah satu rekan dari Bonge yakni Willie Salim mengaku jika uang tersebut diberikan kepada Bonge semata untuk formalitas terkait Citayam Fashion Week yang direncanakan Paula dan Baim.

Mereka berdua memercayakan Willie dan Bonge agar Citayam Fashion Week semakin besar.

Halaman Selanjutnya

"Uang 500 juta nya bukan dikasih ke kita, kemarin Kak Paula ada ke rumahnya Bonge katanya mau ngadain event itu, tapi uangnya gak dikasih ke Bonge," ujarnya.

"Uang 500 juta itu buat hadiah, bukan buat Bonge. Jadi pas Kak Paula datang, dia ngajak Bonge buat bikin Citayam Fashion Week. Uang itu buat acara, kata Kak Baim percayain aja sama mereka (Willie dan Bonge)," tutur Willie.

Tak sampai disitu saja, Bonge pun memberikan penjelasan langsung terkait kabar dari uang 500 Juta yang sempat diduga netizen diberikan kepada dirinya.

Bonge mengaku tak menerima uang sepeserpun baik dari Baim dan Paula atau siapapun.

"Buset, enggak. Sebenernya Bonge gak dikasih sepeser pun juga Bonge gak nerima duit dari kak Baim.

Itu cuman fashion week doang acaranya," tutur Bonge.

Menurutnya, uang 500 juta itu sebenarnya akan digunakan untuk event membangun event di Citayam Fashion Week. Karena batal diajukan sebagai HAKI, uang itu pun batal digunakan.

"Jadi duit itu untuk pemenang Fashion Week, bukan buat Bonge, jangan salah paham dulu.

Kalo Bonge dapet 500 juta mah Bonge udah beli mobil," sambungnya.

Akan tetapi sejumlah netizen kini justru tetap menghujat Baim Wong dan Paula Verhoeven lantaran disebut bersikap aneh.

Bahkan tak sedikit yang mengatakan jika Baim Wong dan Paula Verhoeven melakukan prank ke Bonge hanya demi konten untuk menghasilkan uang ke diri mereka sendiri.

Pasangan tersebut diduga memamerkan uang dua koper penuh kepada Bonge, dirasa sebagai ajang pamer belaka agar memilliki konten menarik.

Atas hal tersebut sejumlah netizen bahkan menyindir Baim Wong dan Paula Verhoeven.

"Didatengin ke rumah & dipamerin duit sekoper di dpn mata, dikontenin, dan gak dibagi pula duitnya??? Kalo mau flexing kek gitu gaboleh pelit".

"semua prank belum aja dia di prank tuhan".

"Manfaatin org yg gak ngerti. Kasihan sih bonge. Dia polos tapi sbnrnya punya bakat, kreatif."

"Konten mulu eneg deh wkwk".

"Mamerkan duit ddpn org yg lg butuh duit,ada O gk sih".

"Php ke orang kecil... Kalau mau kasih sesuatu, bantuan kek atau apalah uang dll harus jelas, simple dgn bahasa sederhana yg mereka paham... Dibawain duit sekoper dikasih lihat didepan muka, otomatis mereka pikir dibagi duit walau mgkn gak ngarep juga dpt semuanya.... Eeeh trnyata cuma bahan kepentingan mereka (konten, dll) ...mbok yaa jgn spt itu, harus jaga dan punya empati kpd org kecil..coba posisi dibalik, mau gak kalian diprlakukan spt itu...shame on you bapau... Walau gak maksud kalian spt itu, paling gak berpikirlah sebelum bertindak...ntar ujung2nya blg gak maksud, bla bla bla... Terjadii lagi..capeek deeh".

"Kasihan, klw gk ada klarifikasi kek gini pasti bongelah yg di bilang trima yang banyak itu, sasar orang kaya modus".

"Lha uangnya d pamer2in d buka d dpan rumah bonge n tetangganya kirain d ksih trnyta prank" ungkap beberapa netizen.

Halaman Awal