Skip to main content
Video Parodi Keduanya Dianggap Menghina Andika Kangen Band, Tri Suaka dan Zinidin Zidan Batal Konser

Video Parodi Keduanya Dianggap Menghina Andika Kangen Band, Tri Suaka dan Zinidin Zidan Batal Konser

Video Parodi Keduanya Dianggap Menghina Andika Kangen Band, Tri Suaka dan Zinidin Zidan Batal Konser

Tri Suaka dan Zinidin Zidan merasakan imbas dari viralnya video saat keduanya memparodikan gaya Andika Kangen Band bernyanyi.

Video tersebut dianggap menghina oleh warganet dan menjadi viral.

Imbasnya, rencana konser Tri Suaka dan Zinidin Zidan di sejumlah daerah terancam batal.

Adapun tiga di antara daerah yang semula akan mengundang penyanyi tersebut adalah Sragen, Bogor, dan Makassar.

Sayangnya, Tri Suaka dan Zinidin Zidan harus menelan pil pahit setelah mereka tersandung masalah dengan Andika Kangen Band.

Pembatalan tersebut bahkan telah dikonfirmasi oleh Ketua Pelaksana HUT ke-276 Sragen, Tugiyono.

Ia mengatakan Tri Suaka batal menjadi bintang tamu di acara mereka lantaran viralnya video parodi yang disebut telah menghina Andika Kangen Band.

"Karena Tri Suaka saat ini marak jadi perbincangan media sosial. Nantinya kalau kami paksakan malah berefek tidak baik untuk masyarakat Sragen," kata Tugiono kepada TribunSolo.com, Senin (25/4/2022).

Halaman Selanjutnya

"Kami juga sudah mendapatkan masukan dari masyarakat Sragen termasuk para seniman, terkait hal tersebut lebih baik diganti. Untuk pastinya, memang akan diganti," jelasnya.

Rencananya, penyanyi asal Yogyakarta itu akan digantikan dengan artis lain.

Hanya saja, Tugiono tak menyebutkan sosok pengganti Tri Suaka.

Namun pihaknya memastikan, pengganti Tri Suaka nantinya merupakan band atau artis kelas nasional.

"Tapi ya harus menyesuaikan dengan budgetnya. Dulu lelang itu, ada 19 kegiatan yang budget totalnya sebesar Rp 1 miliar," paparnya.

Selain di Sragen, nasib serupa juga terjadi di Bogor dan Makassar. Tri Suaka harus merelakan jadwal manggungnya batal pada Minggu (24/4/2022).

Padahal dalam acara ini, Tri Suaka seharusnya menjadi bintang tamu bersama Ary Goliath dan grup musik Adipati.

Sementara berdasarkan keterangan pihak Adipati Band, acara tersebut terpaksa dibatalkan.

Namun tak dijelaskan secara pasti penyebab Tri Suaka batal tampil. Penyelenggara hanya menyebut komunikasi menjadi penyebabnya.

Akan tetapi tak sedikit yang menilai jika kasus yang menimpa Tri Suaka saat ini menjadi alasan.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya untuk acara NGABUBURIT yang seharusnya di laksanakan (hari ini) tanggal 24 April 2022 di Hotel @lge_bogor dengan terpaksa dibatalkan. Karena ada sedikit kendala miskomunikasi," tulis akun @dulur.adipatiband.indonesia.

Pihak penyelenggara kemudian mengimbau para pemesan tiket untuk melakukan pengembalian uang.

"Kepada untuk yang sudah memesan tiket, silakan hubungi panitia untuk direfund. Terima kasih!!" tambahnya.

Sementara untuk di Makassar, pembatalan jadwal tersebut telah dikonfirmasi oleh pihak penyelenggara.

Direktur Sulapa Event Production, Andi Muhammad Ismail mengatakan pihaknya telah mencoret kedua nama tersebut dari daftar bintang tamu  yang diundang dalam acara Pekan Raya Kota Makassar (PRKM).

Alasannya, mereka tak ingin acara tersebut ikut terdampak dalam permasalahan yang sedang dialami oleh Tri Suaka dan Zinidin Zidan.

"Kita hapus dari daftar artis yang akan kita undang. Secara tak langsung berarti mereka nggak akan tampil dua orang ini di Pekan Raya Kota Makassar," terang Ismail.

Dia menambahkan, pihaknya juga tidak akan melanjutkan komunikasi ke manajer Tri Suaka yang sebelumnya telah terjalin. Terlebih ternyata komunikasi tersebut belum sampai tahap kontrak.

"Sebenarnya nggak perlu kami mengabari mereka untuk nggak jadi segala macam, karena kita belum terikat kontrak," tegasnya.

Selama ini, lanjut Ismail, komunikasi yang terjalin hanyalah sebatas mempertanyakan honor manggung.

"Kita kan baru tahap komunikasi dengan manajernya, sudah dikasih publish rate-nya, segala macam," ujar Ismail.

Sebelumnya diberitakan Tri Suaka dan Zinidin Zidan disebut telah mengejek gaya menyanyi Andika Kangen Band lewat video parodi.

Keduanya pun mendadak panen hujatan usai video tersebut viral di media sosial.

Tak terima menjadi bahan olokan, Andika Kangen Band yang diwakili kuasa hukumnya telah melayangkan somasi pada Tri Suaka dan Zinidin Zidan.

Dua penyanyi pendatang baru itu diminta menayangkan klarifikasi dan permintaan maaf untuknya selama tiga hari berturut-turut.

Kasus Tri Suaka dan Andika Kangen Band ternyata gara-gara fans

Penyanyi Tri Suaka mengaku hanya mengikuti keinginan fans-nya, untuk memparodikan gaya bernyanyi Andika Kangen Band saat siaran langsung.

Tri Suaka kini tengah menjadi perbincangan hangat publik, usai video dirinya viral di media sosial.

Dalam vidoe yang beredar, Tri Suaka bersama temannya Zidan dianggap mengejek cara bernyanyi Andika Kangen Band.

Sontak saja, Tri Suaka dan Zidan langsung menuai hujatan dari banyak pihak lantaran aksinya tersebut.

Publik menilai Tri Suaka dan Zidan tidak menghargai Andika Kangen Band sebagai penyanyi senior.

Usai beritanya ramai, Tri Suaka akhirnya memberikan klarifikasi di Instagram-nya.

Tri sapaan akrabnya, juga menyampaikan permintaan maafnya kepada Andika Kangen Band.

Meski telah meminta maaf, hujatan masih terus mengalir deras kepada Tri Suaka dan Zidan.

Hingga akhirnya, Tri Suaka akhirnya buka suara dihadapan publik dengan menjadi bintang tamu dalam YouTube Uya Kuya TV, yang diunggah pada Senin (25/4/2022).

Tri Suaka ingin memberikan klarifikasi secara jelas kepada publik terkait videonya yang viral itu.

Penyanyi asal Baturaja ini, mengatakan bahwa video yang beredar itu dibuat 3-4 bulan yang lalu.

“Video itu kayaknya 3-4 bulan yang lalu,” kata Tri Suaka menjawab pertanyaan Uya Kuya.

“Oh jadi ini bukan baru nih (videonya)?” tanya Uya Kuya memastikan.

Secara tegas, Tri Suaka pun menyatakan bahwa video itu adalah video lama. Secara tegas, Tri Suaka pun menyatakan bahwa video itu adalah video lama.

Pada kesempatan itu, Tri membeberkan awal mula dirinya dan Zidan menirukan gaya bernyanyi Andika Kangen Band.

Tri mengaku, saat itu ia tengah melakukan siaran langsung di TikTok bersama Zidan.

Saat siaran langsung, penonton di live-nya itu meminta Tri dan Zidan untuk menirukan gaya bernyanyi dari berbagai penyanyi.

Salah satu penyanyi yang diminta oleh penonton itu adalah Andika Kangen Band.

“Iya, jadi itu kita lagi live TikTok. Ada yang ngomentar buat ikutin ini dong, ikutin ini dong," cerita Tri Suaka.

“Salah satunya bang Andika,” ujar Tri.

Tri mengatakan, pada saat itu ia dan Zidan tak hanya menirukan Andika, melainkan ada beberapa musisi senior Tanah Air lainnya.

“Waktu itu ada Iwan Fals, Ebiet G. Ade yang kita ikutin dengan style-nya mereka gitu lho. Kayaknya ada Ariel NOAH," terangnya.

Pelantun Aku Bukan Jodohnya ini mengaku tidak tahu, jika video siaran langsungnya itu direkam oleh penonton.

Tri pun merasa ada pihak yang ingin memanfaatkan keadaan ini untuk mengadu domba.

"Cuman waktu itu memang posisinya nggak tau ada yang screen recording kan di posisi kita pas lagi (niruin)."

"Ini kita tuh seakan-akan kayak dibenturin gitu lho,” ujar Tri Suaka.

Dikatakan Tri, ia dan Zidan sama sekali tidak ada niat untuk menjelekkan Andika Kangen Band atau pun penyanyi lainnya.

"Padahal, nggak ada kita mau ngejelekin gitu, nggak ada," tambahnya.

Terlebih, Tri menganggap bahwa Andika Kangen Band dan personilnya adalah musisi senior.

“Abang-abang Kangen Band kan musisi-musisi senior kita gitu lho. Nggak mungkin lah kita mau kayak gitu, Bang," kata Tri.

Kepada Uya Kuya, Tri Suaka menyatakan bahwa ia sama sekali tidak berniat untuk meledek atau mengejek cara bernyanyi Andika.

“Nggak ada, kita waktu itu karena permintaan dari tulisan komentar,” imbuh Tri.

Tri yang dikenal sebagai penyanyi yang suka membuat cover dari beberapa penyanyi ini, kembali memberikan penjelasan terkait video yang viral.

Menurutnya, publik salah mengira saat melihat gerak gerik Zidan yang menutup mulutnya sembari tertawa saat ia menirukan gaya Andika Kangen Band.

"Kita lagi nyanyi tuh, karena kan Zidan nggak nyanyi harusnya dia bilang 'Terima kasih', misal gitu kan."

"Itu mungkin fine-fine aja."

"Cuma karena posisinya dia kayak gini (Tri mencontohkan tangan menutup mulut), seakan-akan ngeledek diliat orang," jelas Tri Suaka lagi.

Tri Suaka pun kembali menyampaikan permintaan maafnya kepada Andika Kangen Band dan seluruh masyarakat Indonesia.

"Juga buat seluruh masyarakat Indonesia, Tri minta maaf yang sebesar-besarnya sekali lagi."

"Mudah-mudahan ini bisa diterima permohonan maaf Tri," sesal Tri.

Ia kembali menegaskan bahwa taka da niaatn buruk untuk menjelekkan Andika.

"Insyaallah Tri nggak ada niatan yang ingin menjelekkan atau mungkin niatan buruk."

"Setitik pun nggak ada, insyaallah," pungkas 

Halaman Awal