Skip to main content
Mengintip Rumah Mpok Atiek yang Sederhana & Jarang Terekspos, Tidur di Kamar Sempit, Ada Galon

Mengintip Rumah Mpok Atiek yang Sederhana & Jarang Terekspos, Tidur di Kamar Sempit, Ada Galon

Mengintip Rumah Mpok Atiek yang Sederhana & Jarang Terekspos, Tidur di Kamar Sempit, Ada Galon

Seperti apa rumah Mpok Atiek yang jauh dari kesan mewah seperti kediaman para artis lainnya.

Padahal, sang komedian sudah wara-wiri di dunia hiburan hingga sanggup membangun rumah dari jeri payah pribadi.

Namun,rumah Mpok Atiek ternyata tampak sederhana dan berkecukupan tidak bermewah-mewahan.

Ya, meski tak semewah hunian para artis lainnya, rumah Mpok Atiek justru terlihat sangat nyaman.

Mpok Atiek merupakan seorang komedian senior yang terkenal dengan gaya latah.

Berusia 63 tahun, Mpok Atiek ngaku tetap bekerja keras di usai senjanya.

Namun, Mpok Atiek menegaskan, dirinya tetap bekerja bukan hanya semata-mata masalah materi.

Semua murni lantaran komedian ini begitu mencintai kehidupan dalam dunia seni peran.

Halaman Selanjutnya

"Jadi bukan semata-mata mikirin uang," kata Mpok Atiek, dilansir dari Grid.ID.

Melihat semangat ibu angkatnya tersebut, Asty Ananta (lawan mainnya sekarang) mengaku luar biasa kagum.

Pasalnya sepanjang bekerja ia tak pernah sekalipun melihat Mpok Atiek mengeluh.

"Karena dia selalu ingin berkarya."

"Itu juga yang saya salut sama bunda."

"Kerja itu bukan selalu yang harus diratapi atau digerutui," tutur Asty Ananta bangga.

Dari perjuangannya sebagai artis, Mpok Atiek telah mampu membangun sebuah rumah untuk ditempati bersama keluarganya.

Ya, rumah itu pun pernah dipamerkan Mpok Atiek dalam beberapa kesempatan.

Yuk, sama-sama kita intip kondisi rumah artis berusia 63 tahun ini sekarang.

Seperti apa sih penampakan rumah Mpok Atiek yang sederhana?

1. Teras depan

Mpok Atiek nampaknya suka bertanam.

Hal tersebut terlihat dari tampilan teras depan rumahnya yang begitu hijau.

Teras ini pun terlihat cukup luas sehingga bisa dijadikan tempat olahraga dengan diletakannya sebuah treadmill.

Tampaknya Mpok Atiek tetap menjaga kebugaran tubuhnya meski sudah berusia senja.

2. Ruang tamu

Masuk ke dalam, kita akan disambut ruang tamu yang cukup nyaman.

Di dalamnya juga ada sofa berwarna gold dengan bantal-bantal empuk.

Ruang tamu ini juga memiliki jendela-jendela besar sehingga sinar matahari bisa masuk pada pagi dan siang hari.

3. Ruang makan

Ruang makan di rumah Mpok Atiek terdapat di bagian paling dalam hunian, tepatnya di belakang ruang keluarga.

Mpok Atiek memilih cat tembok berwarna putih dengan interior berwarna merah marun dan cokelat.

Hasilnya, ruang makan Mpok Atiek terkesan klasik.

4. Kamar tidur

Nah, kamar tidur Mpok Atiek justru sederhana dan sempit.

Dalam ruangan ini terdapat sebuah kasur, lemari, dan meja rias.

Selain itu, masih ada juga sebuah dispenser sederhana untuk mengambil air.

5. Dapur

Yang bikin salah fokus adalah kondisi dapur di rumah Mpok Atiek.

Dapurnya malah sederhana banget.

Dari foto ini, bagian dapurnya terlihat di bagian belakang rumah.

Dapurnya masih menggunakan kompor gas biasa dan bukannya kompor tanam.

Selain itu, terlihat pula sebuah lemari es satu pintu yang juga sederhana.

Halaman Awal