Skip to main content
Dihantam PPKM, Raffi Ahmad Kini Lebih Banyak di Rumah, Nagita Slavina Sinis: 'Kamu Pengangguran ya?'

Dihantam PPKM, Raffi Ahmad Kini Lebih Banyak di Rumah, Nagita Slavina Sinis: 'Kamu Pengangguran ya?'


 Raffi Ahmad mengeluh lebih banyak di rumah karena adanya PPKM, Nagita Slavina menuding suaminya saat ini jadi pengangguran, singgung soal renovasi rumah.

Pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)  guna mencegah menyebaran virus corona.

Selama PPKM, sejumlah pembatasan kegiatan masyarakat diperketat, mulai dari bekerja dari rumah untuk sektor nonesensial, beribadah di rumah, hingga belajar secara online.

PPKM yang diperpanjang hingga 3 Agustus ini berdampak pada roda ekonomi masyarakat kecil.

Tak sedikit masyarakat kecil mengeluh karena adanya PPKM ini.

Pasalnya, dengan adanya PPKM ini aktivitas mereka terganggu hingga susah untuk mencari pundi-pundi uang.


Tak hanya rakyat kecil, aktris Raffi Ahmad pun juga mengeluh karena adanya PPKM ini.

Ayah dari Rafathar itu kini lebih banyak di rumah selama PPKM berlangsung.

Mengetahui hal itu, sang istri yakni Nagita Slavina pun langsung menuding suaminya saat ini tak memiliki pekerjaan alias pengangguran.

"PPKM di rumah guys, begini saja guys," ujar Raffi Ahmad dikutip Tribun Style dari kanal YouTube Rans Entertainment, Jumat, 6 Agustus 2021.

"Kamu sekarang pengangguran ya?" tanya Nagita Slavina.

"Iya," jawab Raffi malas-malasan.

Di saat sang suami lebih banyak di rumah, Nagita Slavina pun jadi teringat akan pembangunan rumah barunya yang sampai saat ini masih tahap penyelesaian.

Kakak ipar dari Syahnaz Sadiqah itu menyebut rumah barunya semakin sulit untuk diselesaikan jika Raffi tak lagi bisa mencari uang.

"Terus rumah gimana kalau kamu pengangguran? 

Enggak jadi-jadi dong kalau kamu nganggur," ujar Nagita.


Mendengar pertanyaan dari sang istri, Raffi Ahmad rupanya menjawabnya dengan bijak.

Pria yang memiliki julukan sultan Andara itu meminta Nagita Slavina tak memikirkan soal rezeki.

Karena menurutnya, rezeki setiap orang sudah diatur oleh Tuhan.

"Sudahlah, rejeki itu dari atas, sudah kita enggak usah takut," jawab Raffi.

Meski saat ini pekerjaan dari Raffi Ahmad mulai berkurang.

Namun, pria yang akan segera memiliki anak kedua itu wajib bersyukur lantaran adanya kabar mengenai segera dimulainya Liga 1 sebentar lagi.

Raffi yang merupakan pemilik klub bola RANS Cilegon FC menyambut gembira kabar tersebut.

Karena itu berarti ia bisa mendapat keuntungan untuk menggaji pemain dan menambah pendapatan.

"Sudah ada kabar katanya sepak bola mau mulai, akhir Agustus, minggu ketiga atau minggu keempat," girang Raffi.

"Nanti baru liga 2 (mulai) September," tandas Raffi dengan ekspresi bahagia.

Sebagai informasi, pemerintah telah memutuskan memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) hingga 9 Agustus 2021.

Keputusan ini berlaku bagi daerah yang menerapkan PPKM level 4.

"Pemerintah memutuskan melanjutkan penerapan PPKM level 4 dari tanggal 3 sampai 9 Agustus di beberapa kabupaten/kota tertentu," kata Presiden Joko Widodo seperti disiarkan langsung di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin, 2 Agustus 2021 kemarin.

Ungkap Alasan Tutupi Kondisi Keluarganya saat Positif Covid-19

Sementara itu di lain sisi, rupanya Raffi Ahmad dan keluarganya juga sempat terpapar virus corona (Covid-19) beberapa waktu lalu.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kompak tak mengungkap kondisi mereka yang terpapar Covid-19, karena takut akan menghebohkan publik.

Pasalnya saat Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Rafathar terpapar Covid-19, kasus di Indonesia sedang tinggi-tingginya.

Bukan hanya itu saja, muncul tudingan endors Covid-19 yang mendorong keduanya tak mau membuat gaduh masyarakat.

Beruntung Raffi dan Nagita terinfeksi saat pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sebulan lalu.

Lewat sebuah vlog yang diunggah di kanal YouTube Rans Entertainment.

Sultan Andara itu menyebut Rafathar yang pertama kali terpapar Covid-19 dalam keluarga, disusul Nagita, kemudian dirinya.


"Jadi Gigi (Nagita) dulu sama Rafathar (terpapar), jadi pas Gigi sama Rafathar kena, aku pisah rumah.

Ini yang duluan kena si Rafathar," ujar Raffi Ahmad dikutip dari kanal YouTube Rans Entertainment, Minggu, 1 Juli 2021.

Saat itu, Raffi Ahmad memang belum memberikan pengumuman jika keluarganya positif Covid-19.

Kala itu, ia hanya memutuskan memberikan kabar kepada orang-orang yang kontak erat dengannya agar segera melakukan pemeriksaan.

Bukan maksud ingin menutupi kebenaran, Nagita hanya tak ingin membuat semua orang panik.

“Sebenarnya bukan mau tutup-tutupi, tapi untuk kesehatan mental. Mama dan adik aku panik," jelasnya.

Kondisi tersebut rupanya membuat ibu Rafathar stres.

Oleh karena itu, ia tak mau banyaknya orang yang bertanya mengakibatkan dirinya tambah stres.

"Itu saja sudah bikin stres.

Apalagi kalau orang lain nanya-nanya, aku pasti tambah stres,” kata Nagita Slavina.


Lebih lanjut, kakak ipar dari Syahnaz Sadiqah itu mengatakan jika perasaannya sangat sedih saat pertama kali terkena Covid-19.

Bahkan, ia sampai tak mau membuka sosmed selama satu minggu agar tidak bertambah stres.

“Kalau ditanya gimana rasanya, itu saja sudah sedih, takut.

Seminggu pertama nggak mau buka sosmed,” kata Nagita.

Meski sempat dinyatakan positif Covid-19, Raffi Ahmad mengungkapkan jika kini kondisi keluarganya sehat dan baik-baik saja.

"Itu sudah satu bulan lebih yang lalu (positif Covid-19).

Sekarang alhamdulillah sudah sehat," jelas Raffi Ahmad.