Skip to main content
HABIS Manis Sepah Dibuang, Angelina Sondakh Dipenjara, Brotoseno Boyong Istri Baru ke Rumah Mewah

HABIS Manis Sepah Dibuang, Angelina Sondakh Dipenjara, Brotoseno Boyong Istri Baru ke Rumah Mewah


Habis manis sepah dibuang, itulah kiasan yang pantas disematkan pada Angelina Sondakh. Dulu saat karir dan harta melimpah, wanita ini  menjadi pelabuhan cinta Brotoseno.  Namun kini, kehidupan cinta Angelina meredup.

Angelina Sondakh hingga kini masih mendekam di penjara dengan statusnya sebagai narapidana korupsi. Kader Partai Demokrat ini pernah menjadi istri Brotoseno meski dalam status sebagai Napi.

Namun Brotoseno sudah menceraikan mantan Puteri Indonesia itu. Kini, Tata Janeetalah yang menjadi pengganti Angelina Sondakh menjadi ratu di rumah mewah Brotoseno.

Brotoseno dan Tata Janeeta kini menjadi pasangan suami istri yang bahagia dan tengah menanti kelahiran buah hati pertama mereka.

Tata Janeeta mengumumkan pernikahannya dengan Brotoseno pada 30 Oktober 2020 lalu.

Diketahui, sebelum menikah dengan penyanyi cantik itu, Brotoseno diisukan sempat menikah siri dengan Angelina Sondakh yang sampai saat ini masih mendekam di penjara karena kasus korupsi.

Bahkan tak ingin ada spekulasi buruk tentangnya, Tata Janeeta mengaku sudah meminta izin Angelina Sondakh sebelum akhirnya menikah dengan Brotoseno.

Tata Janeeta mengatakannya sendiri saat ngobrol dengan Maia Estianty di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV yang tayang Kamis (26/11/2020) seperti dikutip dari laman GridPop.ID

Diketahui Maia Estianty ternyata memiliki hubungan dekat dengan Angelina Sondakh.
Ternyata, ia sendiri yang membantu mengonfirmasi hubungan Angelina Sondakh dan Brotoseno.

Hal itu terjadi saat Tata Janeeta sedang berpacaran dengan Brotoseno.
"Dia ini tidak menikah dengan lakor ya? Karena gue yang mengkonfirmasi semuanya," kata Maia Estianty.

"Kan waktu pacaran gue datengin Bunda, gini, gini, gini, karena yang disebelah sana juga kan temennya Bunda. Sama-sama sahabat, jadi etika persahabatan," jawab Tata Janeeta.

Kini Brotoseno adem ayem membina rumah tangga bersama Tata Janeeta hingga memboyong keluarga barunya tinggal di hunian mewah.

Dilansir dari laman Grid.ID, Rumah mewah Brotoseno itu terungkap saat Tata Janeeta melaksanakan acara 4 bulan kehamilannya.

Potret tersebut dibagikan Tata Janeeta melalui akun Instagram @tatajaneetaofficial, Rabu (10/2/2021).

Dalam akun pribadinya itu, Tata Janeeta tampak membagikan beberapa potret yang menampilkan acara 4 bulanan kehamilannya.

Pada foto yang pertama, Tata Janeeta berpose seperti tengah digoda oleh sang suami Brotoseno.
Ia pun tampak tersenyum dibalik hijabnya.

Tata Janeeta terlihat tengah duduk di depan sang suami, Brotoseno.

Dalam foto tersebut, terlihat tembok rumah mewah Brotoseno yang di dominasi warna cream.

Di bagian belakang penyanyi cantik itu terdapat hiasan mewah bunga-bunga yang terdapat di dalam dua buah vas.

Hiasan bunga-bunga itu membuat tampilan rumah Brotoseno dan Tata Janeeta semakin mewah.

Dalam foto tersebut, Tata Janeeta tengah berpose dengan memegang perutnya yang sudah mulai membuncit.

Tata Janeeta juga tampak mengabadikan foto bersama keluarganya usai pengajian 4 bulan kehamilannya.

Brotoseno dan Tata Janeeta terlihat mengenakan masker dan tetap menjaga protokol kesehatan meski sedang ada acara di rumah mewahnya.

Dalam foto tersebut, terlihat lampu kristal yang menggantung di plafon rumah mewah Brotoseno dan Tata Janeeta.

Terdapat pula cctv di sudut ruangan untuk berjaga-jaga apabila terjadi suatu tindak kejahatan.

Dalam rumah mewah Brotoseno itu juga berjejer rapi piala-piala di atas rak.

Dindingnya pun di gambar sedemikian rupa sehingga menambah kemewahan rumah Brotoseno dan Tata Janeeta.

Rumah mewah tersebut juga dilengkapi dengan karpet nan indah yang menambah kemewahan istana megah tersebut.

Tak heran jika Brotoseno mampu memberikan sederet fasilitas mewah pada Tata Janeeta.

Melansir laman Surya.co.id, Raden Brotoseno tercatat pernah mengemban jabatan sebagai Penyidik KPK, Staf Sumber Daya Manusia Polri di Biro Pembinaan Karir, Kepala Unit di Direktorat Tindak Pidana Korupsi pada Badan Reserse dan Kriminal Polri.

Sehingga tak heran jika pundi-pundi uang hasil kerja kerasnya pun melimpah ruah.

Bahkan, kekayaan Brotoseno ditaksir lebih dari Rp 1 miliar.