Skip to main content
Resep Pudding Chocolate Oreao. Berasa Banget Coklatnya Enakkkk Langsung Nyess di Tenggorokan...

Resep Pudding Chocolate Oreao. Berasa Banget Coklatnya Enakkkk Langsung Nyess di Tenggorokan...

Met sore semua,

Hari ni baking bareng sama temen2 shirleyliem dan mega_dingding bikin puding pakai COCOA POWDER chefmatechocolate , hasilnya nyoklat banget ya dan ini tanpa tambahan pasta sama sekali jadi pure berasa banget coklatnya Enakkkk 😋😋

PUDDING CHOCOLATE OREO
Source @chefmatechocolate
Rebake @vitakwee

Lapisan COKELAT (bikin 2x resep)

1bgks agar-agar (7gr)

130grm gula pasir

600ml susu cair

2 kuning telur ( kocok lepas)

30gr coklat bubuk chefmatechocolate (saya tambahkan 1 sdm nutrijel plain)

Cara membuat :

Rebus susu cair, agar-agar + nutrijel dan coklat bubuk, gula pasir sampai mendidih sambil diaduk.

Ambil 2 sendok sayur adonan agar, campurkan dlm kuning telur, aduk rata, masukkan kembali dlm adonan agar coklat. masak lagi sampai mendidih. saring. Tuang 1/2 adonan kedalam loyang. sisa sisihkan (bila perlu api kompor tetap menyala kecil sekali biar puding tetap hangat)

LAPISAN OREO

1bgks agar-agar (7gr)

75 grm gula pasir

300ml susu cair

3 putih telur

1 bungkus oreo ,dipakai biskuitnya aja. hancurkan kasar.

Cara membuat :

Rebus susu cair, agar-agar dan gula pasir sampai mendidih. kecilkan api paling kecil,

Kocok putih telur hingga kaku. Masukkan adonan agar2 sedikit demi, sambil terus dikocok dengan mixer kecepatan rendah. masukkan oreo aduk rata, tuang ke atas lapisan coklat.

Sisa adonan coklat tuang ke atas puding oreo tuang perlahan.

Biarkan puding dingin, potong sajikan dengan vla , so yummmi😋.

Bahan vla:

125gram gula pasir

1 sendok makan penuh tepung maizena

1 sdt zero rum bakar tofieco

350 - 400ml susu cair

1 sdt vanila paste kualitas bagus

Cara Membuatnya

Masukan semua bahan kecuali vanila paste dan zero bakar. masak hingga mengental. matikan api
kompor. baru masukan vanila paste + rum zero ( saya merk tofieco ) aduk rata siap dipakai.

Selamat mencoba