Skip to main content
Resep Chicken Cheese Nugget Homemade Anti Ribet dan Gagal. Mirip Nugget Frozen Yang Ada di Swalayan

Resep Chicken Cheese Nugget Homemade Anti Ribet dan Gagal. Mirip Nugget Frozen Yang Ada di Swalayan

Resep Chicken Cheese Nugget Homemade
Resep Chicken Cheese Nugget - Sejak punya resep chicken nugget ini, saya nggak pernah beli lagi nugget frozen di swalayan, bikinnya juga nggak ribet-ribet amat loh dan rasanya, tasty and healthy in our tummy

Chicken Cheese Nugget

Bahan Bahan
  • 300 gram daging ayam (bagian dada/paha atas),cincang halus
  • 50 gram keju (saya pakai cheedar cheese merk keju kraft), parut halus
  • 1 buah wortel, parut halus
  • 1 batang daun bawang, iris-iris tipis
  • 3 siung bawang merah, cincang halus
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 sendok makan tepung terigu
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk
  • 2 butir telur ayam, kocok lepas

Bahan Kering
  • Tepung panir/roti secukupnya
  • 2 butir telur ayam, kocok lepas

Cara Membuat Chicken Cheese Nugget

Siapkan semua bahan, lalu panaskan kukusan.

Campurkan semua bahan, kecuali bahan kering, aduk rata, lalu masukkan ke dalam processor food, dan giling semua sampai halus serta tercampur rata. dan koreksi rasanya

Kemudian masukkan ke dalam wadah tahan panas, lalu kukus sampai matang (sekitar 30-35 menit)

Setelah matang, keluarkan dari kukusan, lalu dinginkan kemudian potong-potong sesuai selera

Celupkan ke dalam kocokan telur, lalu balur dengan tepung roti/panir, kemudian goreng sampai berwarna kuning kecoklatan.

Angkat, tiriskan dan nugget siap disajikan sebagai lauk ataupun cemilan

Rachmistar, Mba ini resep nugget yang sering ku buat ya, mungkin dirimu mau coba juga

Catatan

Pada saat mengukus, tutup kukusan dialas/ditutupi dengan serbet agar uap airnya tidak menetes ke atas adonan nugget.

Pada saat menggoreng, panaskan minyak goreng, pakai api sedang cenderung kecil, agar kulit nugget tidak cepat gosong dan warnanya cantik serta teksturnya lebih krispy

Selamat mencoba